Tak hanya warna pada riasan wajah, beragam warna pada makanan juga mengandung makna tersendiri bagi kesehatan tubuh Anda.
Dilansir Cosmo, Dr. Joey Shulman pengarang buku The Natural Makeover Dietmengungkapkan sebagian besar wanita lebih memilih menjaga kesehatan melalui pilihan makanan.
Namun kebanyakan para wanita karier cenderung memilih yang mudah didapat daripada yang sulit. Mengapa?
Alasannya hanya soal waktu. mereka tak cukup banyak waktu dan pada akhirnya, Anda akan menjadi korban makanan. Tubuh akan dipenuhi unwanted waste, yang akan mengganggu pencernakan dan membuat kulit kusam dan tubuh gemuk.
Nah untuk menghindari hal ini setidaknya Anda bisa mengkonsumsi beberapa makanan berwarna yang memiliki khasiat tinggi terhadap kesehatan.Seperti apa?
Apel, anggur, tomat dan kol merupakan makanan yang banyak mengandung phytonutrientsseperti lycopene, quercetin, dan hesperidin yang bermanfaat untuk meregulasi tekanan darah, menurunkan level bad cholestrol dan mencegah beberapa jenis kanker.
Selain itu, kandungan antioksidan seperti vitamin A dan C juga bisa mencegah penyakit jantung.
Kandungan hijau pada makanan kaya akan klorofil, kalsium, folote, vitamin C dan E,dan betakoretan yang ampuh mengusir kanker, radikal bebas, serta melindungi kesehatan mata, kulit, rambut, tulang, dan gigi.
Menawarkan kandungan Omega 3 yang dibutuhkan oleh tubuh Anda untuk mencegah jerawat, penyakit tulang, kanker payudara, PMS, plus Omega 3 akan menjaga keelastisan dan kelembaban kulit. Pilihan ini ada pada telur, kacang wealnut, dan flaxseed.
Warna kuning yang sarat akan betakaroten, bioflavonoid, potasium ,dan vitamin C yang ampuh untuk mencegah penuaan dini, meningkatkan pembentukan kolagen, dan melawan radikal bebas.
Jika Anda punya sweet tooth, siapkan air putih dengan perasan lemon untuk mengusir kebiasaan ini. Opsi makanan 'kuning' lainnya terdapat pada pisang, jagung, nanas, dan paprika.
Mengindikasikan kandungan lycopene dan anthocyanins, serta vitamin A dan C yang tinggi. Menu dalam warna ini bisa mencegah kanker dan mengontrol tekanan darah. Pilih grapefruit, semangka, jambu, dan salmon
Tidak ada komentar:
Posting Komentar