Menyembuhkan Jerawat Dengan Air Bunga Mawar - Loverlem blog

Post Top Ad

loading...

28 Agustus 2013

Menyembuhkan Jerawat Dengan Air Bunga Mawar

Menyembuhkan Jerawat Dengan Air Bunga Mawar
Dalam hal perawatan wajah, air bunga mawar sering kali digunakan. Hal tersebut bukanlah tanpa alasan, karena air bunga mawar memiliki peran tersendiri dalam proses perawatan kulit. Karakteristik itulah yang menjadi landasan unntuk memanfaatkan air bunga mawar sebagai bahan untuk mengatasi jerawat. Ada tiga keuntungan dalam menggunakan air bunga mawar sebagai obat jerawat, yaitu air bunga mawar dapat menghilangkan jerawat, juga dapat menghilangkan bekas luka jerawat, serta kelembutan yang dimilikinya sangat aman untuk digunakan untuk kulit sensitif sekalipun.

Beberapa karakteristik dari air bunga mawar berikut inilah yang dijadikan dasar dalam mengatasi jerawat:

Air bunga mawar memiliki khasiat sebagai antiseptik karena mampu menghambat pertumbuhan mikroorganisme, termasuk mikroorganisme penyebab jerawat, yaituPropionibacterium acnes. Selain dapat digunakan dalam penanganan jerawat, air bunga mawar juga memiliki kemampuan dalam menghilangkan bekas luka jerawat.

Air bunga mawar termasuk ke dalam bahan yang bersifat ramah terhadap kulit, mereka yang memiliki kulit sensitif tidak akan mengalami banyak masalah ketika mengaplikasikan air bunga mawar pada wajah mereka. Air bunga mawar tidak menyebabkan iritasi (kulit memerah) atau rasa terbakar seperti yang terasa ketika menggunakan produk berbasis kimia.

Selain manfaatnya dalam menyembuhkan jerawat, air bunga mawar juga memiliki manfaat menguntungkan lainnya jika diaplikasikan di kulit manusia. Pada sediaan krim, penambahan air bunga mawar berfungsi untuk menjaga keseimbangan pH seperti yang dibutuhkan oleh kulit. Air bunga mawar juga berguna dalam mencegah munculnya garis-garis halus dan juga keriput.

sumber: www.aromaoilstore.com

Aplikasi Air Bunga Mawar pada wajah

Kombinasi Air bunga mawar dengan jus lemon

Kombinasi kedua bahan ini merupakan kombinasi yang sempurna untuk menyembuhkan jerawat. Cara menggunakannya adalah dengan mencampur keduanya dengan perbandingan yang sama, misal 1 sendok teh air bunga mawar dicampur dengan 1 sendok teh jus lemon. Cuci wajah Kamu dengan campuran tersebut dengan tujuan untuk membuka pori-pori, lalu aplikasikan campuran yang sama pada area yang bermasalah, diamkan 10 menit. Hal ini bermanfaat untuk mengeringkan jerawat serta mencerahkan kulit bekas jerawat. Oiya, terkadang ada orang yang alergi dengan jus lemon ketika diaplikasikan di kulit, nah sebelum menggunakan campuran tersebut sebaiknya dites dulu di siku atau di leher untuk memastikan kulit Kamu tidak alergi atau sensitif terhadap jus lemon.

Kombinasi air bunga mawar dengan kayu cendana

Kombinasi ini dapat menghilangkan jerawat sekaligus menghilangkan luka bekas jerawat. Cara menggunakannya adalah ambil serbuk kayu cendana dan air bunga mawar dengan perbandingan 2:1, lalu campur keduanya di dalam wadah secara rata hingga terbentuk pasta. Aplikasikan pasta tersebut pada daerah yang berjerawat hingga mengering, lalu dibilas.
Campuran air bunga mawar, mentimun dan madu

Cara membuatnya adalah ambil 2 inci mentimu lalu hancurkan dan dicampur dengan 2 sendok teh madu dengan menggunakan blender hingga terbentuk pasta yang lembut, lalu air bunga mawar dimasukkan dan dicampur dengan rata, dan pasta pun siap digunakan pada area wajah Kamu yang berjerawat. Madu dan air bunga mawar memiliki khasiat antibakteri, sementara mentimun punya efek mendinginkan kulit sehingga bisa memberikan rasa tenang pada kulit si pemakainya.

Semoga bermanfaat…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

loading...