BAGIAN SENTUHAN YANG TIDAK DISUKAI PRIA
Pria umumnya menyukai sentuhan-sentuhan lembut di semua bagian tubuhnya. Apalagi bila pasangannya melakukannya dengan lembut dan penuh gairah. Dan wanita pun sebenarnya mengakui bahwa semua bagian tubuh laki-laki sangat seksi, dan membuat mereka menjadi bergairah bila menyentuhnya.
Bokong adalah bagian tubuh pria yang mesti dihindari
Sayangnya, terdapat bagian-bagian tubuh tertentu yang terlarang disentuh oleh wanita. Menyentuh bagian tersebut dapat menurunkan gairah seks pria dan aktifitas percintaan yang dilakukan bisa gagal. Hal tersebut terjadi biasanya karena faktor psikis yang menimbulkan rasa tidak nyaman.
Rasa tidak nyaman akan menghambat impuls yang sedang berlangsung di syaraf. Menyebabkan gairah seks menurun dan ereksi yang tadinya keras akhirnya menjadi lembek seketika.
Tentu saja ini tidak baik jika terjadi berulang-ulang sebab dapat menyebabkan terjadinya disfungsi ereksi meskipun itu masih dalam kategori ringan.
4 Bagian tubuh yang Dapat Menurunkan Gairah Seks Pria
Apa saja area terlarang tersebut? berikut ini beberapa bagian tubuh pria yang sebaiknya tidak disentuh wanita ketika sedang bercinta atau saat melakukan foreplay/pemanasan:
1. Kepala.
Beberapa pria sangat sensitif jika kepalanya dipegang, terutama jika dia memiliki kepala botak atau kurang rambut. Anda bisa memperhatikan kebiasaan kekasih anda, jika dia sering memakai topi untuk menutupi kepalanya yang botak, itu berarti dia tidak percaya diri dengan kondisinya tersebut.
Sebagai kekasih, anda dituntut mengerti dan memahami kondisi psikologisnya. Itu berarti dia tidak senang atau tidak percaya diri jika anda mengusap atau menyentuh kepalanya. Menyentuhnya akan memicu syaraf dan mencegah gairahnya bangkit, akhirnya penis gagal ereksi.
2. Kuping.
Anda mungkin tipe wanita yang senang basah-basahan, anda merasa nyaman dan cepat terangsang jika menjilati leher dan kuping pasangan anda. Ini oke saja dilakukan, masalahnya adalah terkadang pria tidak senang menjadi objek seksualitas. Dia mungkin senang menjilati kuping anda tapi dia tidak nyaman jika anda melakukan itu ke kupingnya.
Ini hal sepele dan sebaiknya anda hindari lakukan jika bahasa tubuh kekasih anda menunjukkan sikap penolakan. Tidak perlu tanyakan alasannya, seperti halnya anda, pria juga memiliki daerah tertentu di tubuhnya yang dia merasa risih jika disentuh.
3. Perut buncit.
Pria yang memiliki perut buncit sebenarnya lebih sensitif ketimbang wanita. Di dunia lelaki, itu adalah kekurangan yang memalukan dan sering menjadi bahan olokan sesama pria. Jika kekasih anda tidak menyukai, jangan bermain-main di area tersebut seperti membelai perutnya sambil tersenyum, ini akan membuatnya tersinggung dan kehilangan gairah bercinta.
4. Bokong.
Mungkin pria senang jika anda melakukan oral seks di bagian perineum dan scotumnya tapi meremas-remas bokong pria apalagi sambil memukulnya akan menjatuhkan harga dirinya. Eksploitasi daerah bokong hanya dilakukan kepada wanita, melakukannya kepada pria akan dianggap merendahkan. Begitu mungkin rata-rata isi kepala pria terhadap area tersebut. Anda mungkin bisa menciumnya atau sedikit membelainya tapi jangan sekali-kali memukul bokong pria.
Demikian empat area tubuh pria yang wanita perlu waspadai saat bercinta. Jika anda ingin menyentuh area tersebut lebih baik komunikasikan terlebih dahulu dengannya agar suasana percintaan anda berdua tidak terganggu di tengah jalan.
Gagal ereksi biasa terjadi dan jika pria tidak mengalami ereksi setelah bagian tubuhnya yang sensitif tersebut di atas disentuh maka itu adalah pertanda pria tersebut mengalami disfungsi ereksi karena faktor psikologis. Menyentuh bagian tubuh tersebut akan menurunkan gairah seks pria sehingga ereksi tidak terjadi. Dan masalah tersebut bisa diatasi dengan komunikasi dan keterbukaan dengan pasangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar