Tamara Gorro. Istri bintang sepak bola asal Argentina, Ezequiel Garay menggelontorkan sejumlah dana hanya demi kepentingan sosial dan melayani masayarakat, terutama anak-anak korban trafficking dan pendidikan rendah.
Wanita catik nan seksi ini rela masuk ke kawasan-kawasan kumuh di beberapa kota besar di Argentina. Tidak hanya itu, ia juga melakukan pekerjaan sosial tersebut di kawasan Afrika, bersama dengan beberapa rekan-rekannya sesama model yang peduli terhadap dunia sosial.
Kegiatan mereka tidak terbatas pada anak-anak dan korban trafficking, melainkan juga sisi kemanusiaan lain, seperti mencari pendonor darah, sampai pada pembangunan kawasan perumahan dengan lingkungan yang bersanitasi sehat.
Seperti dilansir sport360.com, Tamara mengaku menghabiskan minimal empat hari untuk terjun ke masyarakat. Ini berkaitan dengan kampanye kesehatan di Argentina dan Afrika, yang tengah diikutinya.
Meski jauh dari kesan berhura-hura, Tamara mengaku tak bosan atau merasa jijik. Ia justru gembira bisa merasakan sesuatu yang sekian lama tak pernah terbayangkan terjadi dalam kehidupannya. Di sana, dia bisa ‘menikmati’ sisi lain menjadi manusia yang serba kekurangan.
“Saya sangat gembira dan bahagia, tidak semua orang apalagi sekelas selebritas yang bisa merasakan seperti ini. Tak ada langkah mulia kecuali kita melakukan ini dengan sebaik-baiknya dan bertanggung jawab. Saya menikmati nuansa baru ini dengan menyenangkan,” kata Tamara.
Dirinya mempunyai mimpi suatu hari nanti, bersama sang suami, memiliki yayasan sosial yang mampu menampung anak-anak telantar di beberapa kota besar di Argentina, lalu memberi mereka kehidupan yang layak, seperti sekolah, asupan gizi dan kesempatan untuk menikmati hidup layaknya anak-anak atau remaja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar