Masturbasi dianggap sebagai cara paling sehat untuk menyalurkan hasrat disaat belum siap melakukan hubungan seksual atau tidak punya pasangan lawan jenis. Tapi banyak mitos yang bikin takut seperti masturbasi bisa membuat penis mengecil.
Ternyata yang benar masturbasi tak akan membuat penis membesar ataupun mengecil.
“Masturbasi secara kesehatan seksual merupakan kegiatan yang paling sehat dan tidak berisiko, daripada melakukan seks pranikah. Masturbasi tidak akan membuat orang gangguan jiwa, lutut kopong, malah tidak ada risiko menghamili orang tapi sex tension terilis,” jelas Zoya Amirin M.Psi.
Menurut Zoya, masih banyak mitos-mitos seputar masturbasi yang dipercaya masyarakat, seperti masturbasi dapat menyebabkan penis mengecil, ejakulasi dini dan dengkul kopong. Namun ia membantah hal tersebut karena tidak ada bukti klinis.
“Penis itu size-nya sudah seperti itu, dibawa ke Mak Erot juga sebenarnya nggak akan bisa dibesarkan. Jadi gimana caranya dengan masturbasi otomatis bisa membuat penis mengecil? Secara klinis tidak bisa,” jelas Zoya, yang juga anggota dari Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI).
@http://www.detikhealth.com/
Baca juga postingan mengenai :
MAKANAN YANG DAPAT MENYEBABKAN IMPOTENSI
EFEK BURUK PASANG GULI GULI
Baca juga postingan mengenai :
MAKANAN YANG DAPAT MENYEBABKAN IMPOTENSI
EFEK BURUK PASANG GULI GULI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar