Ternyata Monalisa adalah Penderita Kolesterol - Loverlem blog

Post Top Ad

loading...

19 Agustus 2011

Ternyata Monalisa adalah Penderita Kolesterol


Siapa sangka dibalik senyum Monalisa yang melegenda, menyimpan riwayat penyakit kolesterol. Hal itu disimpulkan riset yang dilakukan para peneliti di Italia berdasarkan pada kantung mata Monalisa yang cenderung membesar lantaran menunjukan kandungan lemak tinggi.

Riset yang diketuai Vito Franco asal Universitas Palermo ini juga mencatat Monalisa juga terkena Xanthelsma, yakni penyakit berupa benjolan kecil berwarna kuning di kelopak mata. Xanthelasma ini merupakan penanda tingkat kolesterol di tubuh cukup tinggi. 

Sementara itu, Franco juga mengklaim telah melakukan riset serupa pada dua karya lukis lain pada era masa pencerahan atau Renaissance seperti lukisan Sandro Botticeli, Portrait of a Young Man dan lukisan berjudul Madonna with the Long Neck, karya Girolamo Francesco Maria Mazzola. Hasilnya, Franco menemukan kelainan jaringan tulang pada kedua pelukis itu.

Kepada Harian Ternama di Italia, La Stampsa, seperti dikutip dari Telegraph.co.uk, Kamis (7/12), Franco mengatakan, " Masyarakat melukiskan (dalam seni) untuk mengatakan kepada kita tentang kepekaan terhadap sisi kemanusian dengan bebas berdasarkan perhatian dari seniman," tukasnya.

Dia menambahkan, penampilan Michaelanglo bersama Raphael saat mendirikan Sekolah Athena (sekolah Seni) juga merefleksikan Michaelangelo menderita sakit batu ginjal. Hal itu dimungkinkan, kata dia, mengingat seniman tidak mengkonsumsi apapun kecuali roti dan anggur ketika tinggal di kapel.

Monalisa yang bernama asli Lisa Del Giocondo merupakan istri dari Francesco Del Guicondo yang merupakan saudagar kain sutera yang terkenal di Firenze atau Florence, Italia. Lukisan minyak di atas kayu poplar yang dibuat oleh Leonardo da Vinci pada abad ke-16 ini sering dianggap sebagai salah satu lukisan paling terkenal di dunia dan hanya sedikit karya seni lain yang menjadi pusat perhatian, studi, mitologi, dan parodi. 

Lukisan setengah badan ini menggambarkan lukisan wanita yang tatapannya menuju pengunjung dengan ekspresi yang sering dideskripsikan sebagai enigmatik atau misterius. Sekarang, lukisan ini dimiliki oleh pemerintah Perancis dan dipamerkan di Musée du Louvre di Paris. cr2/rin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

loading...